Breaking News

Thursday 12 May 2016

Cara mengganti icon pada pc anda

Salam ...

pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tips tentang cara mengganti icon pada komputer atau pc anda misalnya icon folder, icon drive, icon file atau yang lainnya.



pada dasarnya icon merupakan gambar yang mendefinisikan objek pada pc. dan untuk format gambar tersebut biasanya bertipe .ico

untuk bisa mengganti icon kita membutuhkan dua komponen utama, yakni aplikasi untuk mengorganisir icon pada pc kita, dan tentunya file icon atau tema yang kita inginkan.

untuk aplikasinya saya sendiri menggunakan aplikasi handal keluaran stardock, yakni stardock icon packager.  dan anda bisa mengunduh aplikasi terebut di situs resmi berikut: http://www.stardock.com/products/iconpackager/download.asp

berikut tampilan aplikasi nya :


setelah anda menginstall aplikasi tersebut, lalu anda bisa menggunakan icon atau tema yang sesuai dengan keinginan anda... 

untuk tema atau icon saya biasa mengunduh nya dari situs devianart, banyak sekali macam-macam tema dan icon yang menarik di situs tersebut. anda bisa melihat lihat nya di link berikut :  http://www.deviantart.com/tag/foldericons


seperti yang anda lihat banyak tema ataupun icon yang menarik di situs tersebut...

Mengganti tema folder

sebagai contoh saya telah mengunduh tema simplify metro blue yang ber ekstensi .ip, jika kita telah menginstall stardock icon packager, untuk memasangkannya cukup dengan klik kanan, lalu pilih open with.

dan pilih open with icon packager, lalu klik OK

dan hasilnya tampilan tema pc saya seperti berikut


Mengganti icocn satu per satu

dalam hal ini cukup berbeda dengan langkah yang dilakukan sebelumnya, hal ini mengharuskan kita mengorganisir seniri icon yang ingin kita pakai.

berbeda dengan mengganti icon, mengganti tema telah di organisir otomatis oleh tema dalam hal icon dan warna background nya.

untuk mengganti icon secara manual dan satu per satu, kita bisa membuka aplikasi stardock icon packager, lalu pilih menu icon&cursor.


dalam hal ini misalkan saya akan mengganti ikon folder dengan icon Dark Blue TM , maka setelah anda mengunduh file tersebut anda tinggal masuk ke tab folder


lalu atur satu per satu icon folder tersebut dengan cara double klik pada tiap icon folder tersebut, dan tentukan letak icon folder yang telah anda unduh barusan


cari folder yang ingin anda gunakan


misal nya saya pakai icon berikut


pilih sesuai kriteria, open folder.ico untuk open folder, closed folder.ico untuk closed folder dan seterusnya.


maka ikon folder anda akan berubah.


mengganti icon cursor

untuk mengganti ikon cursor caranya tidak jauh berbeda dengan mengganti ikon folder satu per satu.

misalkan saya menggunakan ikon cursor yang saya unduh di link berikut night diamond saphire blue


setelah anda mengunduh file cursor tersebut, maka kita tinggal membuka stardock icon packager, lalu pilih menu icon&cursor, dan pilih tab cursor


lalu anda lakukan hal yang sama seperti mengganti ikon folder, dengan cara double klik ikon kursor satu persatu dan mengganti nya sesuai kriteria, normal select.cursor untuk normal select, help select.cursor untuk help select dan seterusnya.

lalu setelah semuanya dilakukan tinggal tekan apply changes. dan kursor kursor anda pun akan berubah

sekian artikel saya kali ini mengenai cara mengganti icon pada pc atau komputer dengan menggunakan aplikasi stardock icon packager.

mohon maaf bila terdapat kesalahan, dan terima kasih untuk perhatiannya... jika terdapat pertanyaan jangan sungkan untuk menuliskan nya pada komentar, saya akan dengan sigap menanggapi nya.

Salam ...
Read more ...

Sunday 8 May 2016

Cara menampilkan/menyembunyikan ikon file

Salam...

kali ini saya akan membuat penyelesaian masalah yang pernah saya alami sebelumnya, dan ternyata setelah saya coba otak atik ternyata bisa juga.

masalah yang saya alami yakni ikom file pada pc saya tidak tampak gambarnya, baik itu foto, video, gambar animasi maupun yang lainnya.

hal tersebut lantas membuat saya kesulitan untuk mengetahui isi file tersebut, bila mana kita ingin membuka sebuah file tentu bila ikon gabar tertampil akan mempermudah pemilihan file yang ingin dibuka.

oke langsung saja...

1. pertama kamu ketik di windows (folder option)

























2. lalu akan muncul form untuk option folder tersebut, lalu pilih tab (VIEW), dan pastikan option pada (display file icon on thumbnails) tersebut di ceklis. lalu klik apply, dan ok.




















3. selamat file anda sudah bisa terlihat kembali deskripsi gambar nya...

mungkin cukup sekian informasi yang bisa saya bagikan dalam artikel ini, semoga bermanfaat..

mohon maaf bila terdapat kesalahan, dan terima kasih untuk perhatiannya

salam ...
Read more ...

Wednesday 4 May 2016

sistem kerja otak ketika sedang prima

Salam ... 

kali ini saya akan menulis tentang pengalaman yang telah saya teliti mengenai sistem kerja otak saya yang ternyata terdapat sebuah pemahaman...

Aku yakin kondisi puncak dari konsentrasi otak manusia berada pada dua kondisi; *pertama adalah kondisi dimana hati/emosi kita berada disituasi yang paling amat sangat tenang sekali, yakni dimana konsentrasi otak tidak akan terpengaruh oleh berbagai macam warna emosi, sehingga setiap permasalahan akan dengan cepat di eksekusi dengan seluruh kemampuan otak dalam kondisi yang sangat prima...

Dan yang satu lagi adalah kondisi dimana emosi kita sedang dipacu atau berada pada kondisi puncak, terlebih disaat marah atau tertekan, yakni dimana otak kita hanya akan berfokus terhadap satu 
penyelesaian untuk dieksekusi dengan seluruh kemampuan otak...

E=emosi, K=konsentrasi puncak, batas emosi(1-10);
a. K = E<=1 || E>=10; = konsentrasi prima
b. K^-1 = E>1 & E<10; = konsentrasi normal

namun kita bukan mesin yang tidak memiliki emosi sehingga dapat memaksimalkan seluruh kinerja otak, 100milyar neuron yang dimiliki setiap manusia, namun hanya 15% yang aktif digunakan "prof. Lucy"... semakin besar kinerja otak semakin banyak pula sel otak rusak yang harus kuganti, oleh sebab itu setiap kali otakku bekerja melebihi batas, aku membutuhkan konsumsi glukosa 4x lipat lebih besar dari normalnya...

Manusia memang tidak sempurna, namun ketidaksempurnaan itulah yang membuat kita terus-menerus ingin mencapai kesempurnaan.

sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat

mohon maaf bila terdapat kesalahan, terima kasih atas perhatiannya

Salam ...
Read more ...

Tuesday 3 May 2016

Multimedia (Teknologi Pertelevisian)

Salam ...

kali ini saya akan membahas apa yang saya pelajari dari mata kuliah multimedia mengenai teknologi pertelevisian.

Dalam penayangan saluran televisi terdapat beberapa golongan atau standarisasi mengenai teknik penyajian video di berbeagai tempat.

berikut adalah beberapa golongan teknologi pertelevisian :

    NTSC (National Television System Committee) 
    • 525 baris, 60 Hz refresh rate.
    • Digunakan di Amerika, Korea, Jepang, dan Canada.
    • Frame rate 30 fps
    • Menggunakan format YIQ 


    PAL (Phase Alternating Line)
    • 625 baris, 50 Hz refresh rate
    • Digunakan di sebagian besar Eropa Barat.
    • Frame rate25 fps
    • Menggunakan format YUV.        

    SECAM (Séquentiel couleur avec mémoire)
    • Digunakan di Perancis, Rusia, dan Eropa timur
    • Berdasarkan frequency modulation dengan 25 Hz refresh rate dan 625 baris. 

    HDTV (High Definition TV)
    • Standar televisi baru dengan gambar layar lebar, lebih jernih dan suara kualitas CD Audio.
    • Aspek ratio 16:9 dibandingkan dengan sistem lain 4:3.
    • Resolusi terdiri dari 1125 (1080 baris aktif) baris 



Lantas apa fungsi dari perbedaan golongan yang tertera diatas ???
    • Jumlah garis horisontal dalam gambar video (525 atau 625)
    • Apakah frame ratenya 30 atau 25 frame per detik
    • Jumlah bandwidth yang digunakan.
    • Apakah menggunakan sinyal AM atau FM untuk audio videonya


Kesimpulan dari artikel tersebut adalah penyajian video pada sistem pertelevisian dipengaruhi oleh beberapa faktor, dan faktor tersebut haruslah sesuai dengan kriteria yang tersedia dari berbagai macam golongan sistem pertelevisian.

sekian yang dapat saya bagikan, semoga bermanfaat, mohon maaf bila terdapat kesalahan dalam penulisan baik makna yang terkandung.

terima kasih atas perhatiannya.

salam ...


Read more ...

Monday 2 May 2016

arti kata PELUANG dalam berwirausaha

Salam...

kali ini saya akan membahas mengenai arti kata PELUANG alam berwirausaha

Dalam berwirausaha kita mengenal dengan yang nama nya PELUANG, namun kali ini arti kata peluang yang akan saya bahas merupakan kombinasi dari tiap huruf yang memiliki arti berbeda namun berhubungan dalam berwirausaha

Huruf P (PERUBAHAN)
Dalam berwirausaha kita tidak boleh bertindak statis atau diam saja, meskipun keadaan usaha kita sedang dalam kondisi maju atau di atas angin, dalam kamus saya... diam di tempat sama saja dengan mengalami kemunduran.
Perubahan diperlukan untuk memperbaharui sistem usaha yang bergantung pada keadaan pasar dan aspek wira usaha lainnya. Perubahan yang kita lakukan dimaksudkan untuk membuat usaha kita tetap bisa mengikuti perubahan permintaan koonsumen.

Huruf E (ENVIRONMENT)
Mengapa kita perlu memperhatikan fakto environment atau lingkungan,..? sangat penting bagi kita untuk membangun usaha dengan memperhatikan faktor lingkungan, karena kita harus bisa memahami apakah produk kita bisa diterima di lingkungan dekat kita, kalaupun tidak kita harus bisa mencari lingkungan yang bisa menerima produk yang akan kita sediakan.

Huruf L (LINGUISTIK)
Dalam membangun usaha penting juga bagi kita untuk mempunyai kemampuan linguistik yang baik agar produk kita bisa tersampaikan dengan tepat kepada konsumen, meskipun tidak setiap orang memiliki kemampuan linguistik yang baik, namun kita juga bisa membeli jasa sales marketting untuk mempromosikan produk kita, karena menurut saya, promosi produk merupakan ujung tombak perusahaan yang akan dibuat. Malahan saya sempat membaca bahwa kebanyakan perusahaan-perusahaan maju di eropa mengakomodasikan 4 dari 5 bagian modal nya untuk ajang promosi, sedangkan untuk biaya produksi, dan pembayaran pegawai hanya diberi jatah 1 dar 5 bagian modal.

Huruf U (USAHA)
Hal ini tentu sudah tidak asing lagi untuk kita, karena tentu untuk berwirausaha kita harus mau usaha, usaha yang dimaksudkan disini adalah tidak terfokus dengan satu usaha yang bilamana kita gagal kita berhenti ditengah jalan, jika kita menghadapai yang namanya pasang surut dalam berusaha, kita harus tetap mencoba untuk usaha, karena dalam kegagalan tersebut terselip sebuah keberhasilan yang tersembunyi dan menunggu untuk kita raih.

Huruf A (ANDA (diri sendiri))
Dalam berwirausaha semua proses menuju kejayaan ditentukan oleh anda sendiri selaku wirausahawan, sebagai seorang wirausahawan anda harus bersikap jeli namun tidak boleh menghalalkan segala cara untuk maju. Anda harus mempunyai mental yang bisa dibilang mental 45. Karena dalam berwirausaha banyak sekali tantangan yang akan dilalui, mulai dari kesulitan mendapat pelanggan, biaya produksi yang tidak stabil dan bahkan persaingan dari bisnis lain. Untuk itu kita harus bersiap untuk menerjang semua halangan yang akan menghampiri.

Huruf N (NALURI)
Untuk hal yang satu ini saya kira akan bisa dirasakan jika kita sudah mulai terjun dalam berwirausaha, karena naluri dalam berwirausaha akan menajam seiring dengan banyak nya jam terbang usaha kita, dan juga pengalaman yang tela kita dapatkan setelah melewati kesuksesan dan kegagalan. Jika telah melewati semua itu, maka naluri akan berfungsi sebagai pemberi sugesti akan hal apa yang harus kita lakukan untuk mengambil langkah tepat dalam berwirausaha.

Huruf G (GAGASAN)

Gagasan merupakan ide atau hasil pemikiran kita, dalam berwirausaha kita harus menyusun gagasan mengenai target kita, jika berbeicara tentang target, maka kita harus berkomitmen untuk mencapainya, dan jangan berleha-leha hanya karena target kita sudah tercapai. Setelah tercapai buatlah gagasan-gagasan baru agar usaha anda tidak erhenti ditengah jalan.

demikian artikel yang saya buat, mohon maaf bila terdapat kesalahan dalam penulisan ataupun kemiringan makna.

terima kasih atas perhatiannya.

salam ...
Read more ...
Designed By Published.. Blogger Templates